Kerja Online

Written By Unknown on Selasa, 07 April 2015 | 15.44

Lowongan Kerja Terbaru PT Pertamina Retail April 2015
Lowongan Kerja Terbaru PT Pertamina Retail April 2015

Info Lowongan Kerja Terbaru PT Pertamina Retail April 2015

PT. Pertamina Retail adalah anak perusahaan PT Pertamina (Persero) yang bergerak dibidang usaha retail Pertamina, yang dibentuk untuk menghadapi perubahan pasar retail khususnya SPBU di tanah air menuju pasar bebas.

Sebelumnya bernama PT.Pertajaya Lubrindo dengan bidang usaha Pelumas,berdiri sejak 17 Juni 1997. Sejak 1 September 2005 berganti nama menjadi PT.Pertamina Retail dengan bidang usaha SPBU. PT.Pertamina Retail mengelola / mengoperasikan SPBU terhitung mulai bulan 1 Maret 2006.


PT Pertamina Retail mengudang kandidat terbaik untuk bergabung menduduki jabatan sebagai berikut ini :


1. ASISTEN MANAJER PENGEMBANGAN

Deskripsi Pekerjaan :
  • Membuat dan mengusulkan Struktur Organisasi sesuai kebutuhan Perusahaan.
  • Menyusun Training Needs Analysis, monitoring pelaksanaan training dan evaluasi hasil training.
  • Bertanggungjawab atas pelaksanaan Sistem Manajemen Kinerja
  • Menyusun perencanaan karir pekerja/program pengembangan karyawan
Persyaratan :
  • Pria/Wanita, usia maksimal 38 tahun
  • Pendidikan minimal S1, diutamakan dari jurusan Psikologi
  • Pengalaman di bidang yang sama minimal 5 tahun, diutamakan yang pernah bekerja di Perusahaan Retail
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Penempatan Jakarta Pusat

2. AR FUEL & GAS

Deskripsi Pekerjaan :
  • Memastikan semua Piutang pelanggan SPBU dan SPBG, membayar sesuai dengan Term of Payment (TOP)
  • Memastikan semua kontrak kerjasama Pelanggan Kredit Fuel dan Gas, sudah sesuai dengan skema kredit yang telah ditetapkan oleh perusahaan
Persyaratan :
  • Pendidikan minimal S1 Akuntansi / Keuangan
  • IPK Min 3.00 dari Universitas Terkemuka (Negeri)
  • Pengalaman minimal 1 tahun di bidang yang sama
  • Terbiasa mengoperasikan Ms Excel
  • Penempatan Jakarta Pusat

3. STAF NEW BUSSINESS

Deskripsi Pekerjaan :
  • Mencari Lokasi SPBU dan menghitung kelayakan SPBU
  • Melakukan survey lokasi investasi
  • Melakukan analisa dan review dari hasil investasi
Persyaratan :
  • Pendidikan terakhir S1 Manajemen, Finance & Tekhnik Industri
  • Komunikatif dan Mahir dalam bernegosiasi
  • Berpengalaman minimal 1 tahun di bidang pengembangan bisnis
  • Penempatan Jakarta Pusat

Bagi yang berminat untuk melamar dan memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, Silahkan melakukan pendaftaran secara online melalui laman Resmi Rekrumen PT Pertamina Retail di :


REGISTRASI ONLINE

Catatan :
Hanya kandidat terbaik dan memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk mengikuti tahapan tes berikutnya
Share with :

Post Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Like & Follow
Untuk mendapatkan Info Loker terupdate dari kami


X